M0604 – Pertanyaan #08

  1. Jelaskan yang dimaksud dengan Test Tracking Spreasheet !

Jawab:

Test Tracking Spreadsheet merupakan suatu alat bantu pengujian untuk mengelola jalannya suatu proses pengujian.

Pada dasarnya merupakan daftar rincian hal-hal yang akan dilakukan dalam pengujian, dan dilengkapi dengan fasilitas untuk menelusuri status pengujian.

 

  1. Apakah peranan test tracking spreasheet dalam mengelola pelaksanaan proses pengujian?

Jawab:

Peranan Test Tracking Spreadsheet dalam mengelola pelaksanaan proses pengujian, antara lain:

a)      Menyediakan informasi umum bagi tim penguji, perihal test suite dan test case apa saja yang akan diuji, konfigurasi sistem untuk masing-masing test case, dan siapa penguji yang bertanggung jawab untuk test case tersebut. Hal ini akan memudahkan tim untuk melakukan penelusuran proses pengujian.

b)      Sebagai alat untuk mencatat sejarah pengujian pada setiap satu siklus test pass.

c)       Sebagai alat untuk melakukan pemeriksaan apakah proyek berjalan sesuai dengan yang direncanakan. Hal ini dapat dilihat dengan membandingkan antara kolom Plan Date dan Actual Date. Dengan demikian, jika proyek sudah melewati rencana, dapat dilakukan tindakan perbaikan.

d)      Sebagai alat bantu dalam membuat prioritas pengujian, dan dan melihat test suite yang memiliki banyak bugs yang harus diselesaikan.

e)      Sebagai alat untuk menyediakan penelusuran lengkap hingga kepada detail test case, dengan menyediakan link terhadap dokumen test case dari setiap test case yang terdaftar pada test tracking spreadsheet.

f)        Sebagai alat untuk membuat chart perihal perkembangan proses pengujian, dan laporan pengujian

 

  1. Andaikan Anda bekerja pada proyek pengembangan perangkat lunak yang berskala besar, memimpin sebuah kelompok pengujian, dan melaporkan kepada manajer proyek. Oleh karena banyaknya jumlah kesalahan yang ditemukan pada siklus pengujian terakhir, teman Anda, manajer pengembangan, berpikir bahwa usaha pengujian tidak dimulai

Jawab:

Untuk mengetahui bahwa sebenarnya pengujian dilakukan atau tidak dapat diketahui melalui laporan yang berupa Test Tracking Spreadshet, disini kita dapat menemukan berbagai hal yang telah di lakukan beserta hasil dari proses pengujian. Dengan adanya TTS ini juga dapat sebagai bukti kita telah melaksanakan kegiatan pengujian.

Posted in Testing & Implementation | Tagged | 3 Comments

M0604 – Pertanyaan #09

 

1.       Jelaskan yang dimaksud dengan masalah genting yang dihadapi pada saat proses pengujian!

Jawab:

Yang dimaksud dengan masalah genting yang dihadapi pada saat pengujian adalah:

          Fakta-fakta mengenai pengujian yang tidak jelas

          Rencana yang terus-menerus mengalami perubahan

          Ketergantungan yang tidak jelas

 

2.       Apakah yang dimaksud dengan: logistic database dan simple change management database?

Jawab:

Logistic Database adalah sebuah basis data yang dapat membantu kita dalam melakukan pengelolaan persediaan perangkat keras dan konfigurasi perangkat lunak yang diperlukan selama proyek berlangsung. Logistic database dapat menjadi alat bantu dalam menelusuri lokasi, konfigurasi, dan kebutuhan pengujian akan perangkat keras, perangkat lunak, infrastruktur, dan staf. Logistic database dapat dijadikan bahan untuk membuat laporan pengujian.

Simple Change Management Database adalah basis data yang digunakan untuk mencatat perubahan-perubahan yang terjadi, dan bagaimana cara penanganan perubahan tersebut. Dengan mengumpulkan data tersebut, menyediakan bagi kita suatu alat komunikasi yang terstruktur untuk membicarakan perubahan tersebut dengan pihak manajemen. Selain itu, data perubahan tersebut dapat digunakan sebagai bahan untuk analisis setelah proyek selesai dan bermanfaat bagi proyek berikutnya.

Posted in Testing & Implementation | Tagged | 2 Comments